Dinyatakan Lulus Verifikasi, Bapaslon Independen Akhor Siapkan Strategi Kampanye

INDEPENDEN---Ketua KPU Palembang Syarifudin (kanan) saat menyerahkan berkas tanda kelengkapan kepada salah satu bapaslon Hernoe Roespriadji.

Palembang, SumselSatu.com

Komisi Pemilihan Umum Kota Palembang, secara resmi umumkan hasil pleno terbuka rekapitulasi dukungan Bapaslon perseorangan kedua pasangan Akbar Alvaro dan Hernoe Roespriadji (Akhor), Jumat (9/2/2018) di ruang rapat Kantor KPU Palembang.

Pada Rapat tersebut, Bapaslon Akhor dinyatakan memenuhi syarat dengan jumlah dukungan perbaikan mencapai 55877 pendukung. Ditambah dengan jumlah dukungan pertama 26.711, perbaikan perseorangan mendapatkan 82588 dinyatakan memenuhi syarat dari syarat minimal 74361 dari 18 kecamatan se kota Palembang.

“Dari hasil tersebut, sesuai tahapan yang ada, Bapaslon Akhor dinyatakan lulus verifikasi dan dapat mengikuti tahapan selanjutnya,” ujar Ketua KPU Kota Palembang Syarifudin

Sementara itu Bapaslon perseorangan Cawako Hernoe Roespriadji, mengatakan, pihaknya bersyukur dari hasil rekapitulasi total dukungan kita mendapat 82588 ini memenuhi syarat minimal dukungan bahkan lebih dari jumlah minimal persyaratan.

“Alhamdulillah kita bersyukur dan berharap pada proses selanjutnya kita ditetapkan sebagai paslon. Kalau kita sudah ditetapkan, kami Akhor bertekad untuk berkompetisi dengan aman damai. Pemilukada di kota Palembang berjalan dengan lancar aman, damai, jujur dan adil,” tandasnya.

Dikatakannya, pihaknya sedikit lega, selanjutnya akan melakukan konsolidasi untuk mempersiapkan kampanye.

“Kita gelar selamatan, dan mempersiapkan kampanye,” singkatnya. #yud

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here