Palembang, SumselSatu.com
Sriwijaya FC (SFC) bermain imbang 1-1 saat menjamu PSKC Cimahi dalam laga lanjutan Liga 2 Indonesia 2024/2025, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Palembang, Sabtu(14/9/2024).
PSKC Cimahi berhasil mencetak gol lebih awal pada menit ke-3 melalui counter attack Matheus yang mendapatkan umpan dari Hambali. Kedudukan menjadi 0-1.
Tertinggal satu skor, para pemain SFC tampil menyerang beberapa kali tendangan mengarah ke gawang PSKC. Namun, upaya itu masih belum mampu mengubah skor. Di menit ke-41, Sriwijaya melakukan pergantian pemain Sheva dengan Reyhan.
Pergantian ini membuahkan hasil bagi SFC. Reyhan langsung menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-45. Kemudian hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan babak pertama, skor tidak berubah 1-1.
Di babak kedua, pemain SFC tidak mampu mencetak gol lewat beberapa peluang emas. Begitu juga dengan pemain PSKC. Hingga akhir pertandingan, skor tidak berubah 1-1.
Dengan hasil pertandingan ini SFC berada di peringkat ke-6 untuk sementara dengan 1 poin, sedangkan PSKC Cimahi berada di peringkat ke-2 dengan 4 poin. #fly