Letkol Inf Riyandi Terima Jabatan Dandim 0402/OKI

SERTIJAB --- Komandan Korem (Danrem) 044/Garuda Dempo, Kolonel Inf Iman Budiman, SE, menandatangani berita acara sertijab Dandim 0402/OKI, Senin (12/11/2018). (FOTO: SS1/TRI)

Palembang, SumselSatu.com

Komandan Korem (Danrem) 044/Garuda Dempo, Kolonel Inf Iman Budiman, SE, memimpin serah terima jabatan (sertijab) Komandan Kodim (Dandim) 0402/Ogan Komering Ilir (OKI), dari Letkol Inf Seprianizar, S.Sos kepada Letkol Inf Riyandi bertempat di Balai Prajurit Markas Korem 044/Gapo, Palembang, Senin (12/11/2018).

Kolonel Inf Iman Budiman menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada Letkol Inf Seprianizar beserta istri yang telah melaksanakan tugas dan pengabdian dalam membina prajurit dan keluarga di wilayah Kodim 0402/OKI. Selanjutkan Letkol Inf Seprianizar akan menjabat sebagai Pabandya-3/Masdagri Spaban IV/Pambragiat Spamad.

Ucapan senada juga disampaikan kepada Letkol Inf Riyandi beserta istri atas kehormatan untuk memimpin Kodim 0402/OKI dan sebagai Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang 37 OKI. Letkol Inf Riyandi sebelumnya menjabat Dandodiklatpur Rindam II/Sriwijaya.

“Serah terima jabatan Perwira itu adalah hal yang lumrah dalam organisasi TNI Angkatan Darat, karena setiap Perwira yang telah menunjukkan dedikasi dan prestasinya harus mendapat perhatian dan apresiasi dari pimpinan, agar merasa dihargai dan diperhatikan prestasinya,” kata Danrem.

Danrem juga meminta dan mengingatkan Dandim 0402/OKI yang baru untuk meneruskan prestasi baik yang sudah ditorehkan pejabat Dandim lama Letkol Inf Seprianizar.

“Wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir dan Ogan Ilir memiliki karakteristik dan kekhasan tersendiri, tetapi khususnya OI memiliki kesulitan tertinggi di wilayah Korem 044/Gapo atau Sumsel, hal ini memerlukan kecerdasan intelektual. Untuk itu saya berpesan dan sarankan kepada Dandim yang baru untuk dapat segera melakukan orientasi tugas, agar mampu memahami dan menguasai kondisi satuan dengan segala permasalahan yang dihadapi,” kata Danrem.

Selain itu, dalam menghadapi Pemilu 2019, Danrem 044/Gapo mengingatkan kepada para komandan satuan di jajaran Korem 044/Gapo agar senantiasa menjaga netralitas TNI.

“Pegang teguh netralitas TNI, jangan pernah bosan mengingatkan anggotanya agar bersikap netral dalam pemilu. Hindari penggunaan pangkalan, kendaraan dinas, penggunaan atribut-atribut maupun kegiatan politik para peserta pemilu agar kita tidak terjebak dalam kancah perpolitikan,” tegas Danrem.

Usai pelaksanaan sertijab Komandan Kodim 0402/OKI, kegiatan dilanjutkan di Kantor Persit Korem dengan melaksanakan sertijab Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXVII Kodim 0402 dan Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0402 dari Ny. Seprianizar kepada Ny. Riyandi. Sertijab dipimpin Ketua Persit KCK Koorcab Rem 044 PD II/Sriwijaya Ny. Tita Budiman. #tri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here