PALI, SumselSatu.com
Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten PALI menggelar lomba foto selfie unik dan menarik usai mencoblos pada 17 April 2019 dengan latar belakang tempat pemungutan suara (TPS). Peserta berpeluang merebut hadiah menarik dengan total Rp12 juta.
Usai melakukan selfie, para pemilih harus mengupload atau mengunggah fotonya di akun sosial instagram mereka masing-masing dengan caption menarik tentang pemilu dan mention ke akun Instagram KPU Kabupaten PALI.
”Kita harapkan caption dari para pemilih sifatnya umum dan tidak memperlihatkan apa yang mereka coblos. Yang pasti juga harus mention dan follow akun Instagram KPU Kabupaten PALI,” jelas Ketua KPUD Kabupaten PALI, Fikri Ardiansyah, Minggu (14/4/2019).
Fikri mengatakan, lomba ini sebagai cara untuk mengajak warga yang mempunyai hak pilih untuk menyalurkan suaranya pada 17 April 2019. Penilaian lomba akan didiskusikan bersama tim juri yang saat ini masih dalam tahap pembentukan tim, apakah akan melibatkan pihak media serta penggiat sosial media.
Pemenang lomba akan diambil beberapa kategori. Seperti pemenang terkreatif, terfavorit atau yang paling banyak mendapat like dari pengikutnya.
“Yang jelas kita akan menyediakan hadiah menarik untuk para pemenang selain menyerukan pemilih agar jangan golput alias tidak memilih, kita siapkan total 12 juta rupiah,” jelas Fikri.
Pemenang lomba akan diumumkan juga di akun Instagram KPU Kabupaten PALI, paling lambat seminggu setelah waktu pencoblosan.
“Karena setelahnya kita masih fokus dalam penghitungan surat suara. Jadi paling lambat kita umumkan seminggu setelahnya,” kata Fikri. #abi