Lorong Basah Bakal Jadi Tempat Wisata Kuliner Kota Palembang

Suasana Malam Lorong Basah Saat ini

Palembang, SumselSatu.com

Kota Palembang terus berbenah demi menghadapi even besar Asian Games. Yang terbaru Kota Palembang akan memiliki pusat wisata kuliner, khususnya untuk kuliner khas kota Palembang dan Provinsi Sumsel.

“Dalam waktu dekat wisata kuliner baru akan diresmikan untuk menambah semaraknya hajatan di Kota Palembang,” kata Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Palembang Isnaini Madani ketika dijumpai SumselSatu di kantornya, Jumat (2/2/2018).

Isnaini mengatakan, Lorong Basah akan menjadi pusat kuliner. Apalagi lorong yang lama menjadi pusat perbelanjaan pakaian dan kebutuhan lainnya telah di-upgrade dan diperbaiki sehingga terlihat perubahan yang signifikan dari sebelumnya.

Untuk bisa berjualan di pusat kuliner ini tidak susah, hanya perlu mendaftarkan diri dan bisa dengan mudah mendapatkan tempat. Pihak Dispar Palembang akan melakukan seleksi kepada setiap pedagang yang mendaftar untuk bisa berdagang di Lorong Basah.

“Sampai saat ini sudah ada lebih dari 200 pedagang yang telah mendaftar,” ujar Isnaini.

Pihaknya telah menyiapkan tim untuk menyeleksi para pedagang yang akan berjualan.

“Tim penyeleksi berasal dari berbagai komunitas-komunitas makanan yang ada di Kota Palembang, seperti komunitas kopi, asosiasi pempek, dan lain-lain.  Saat ini tim telah menyeleksi sampel makanan dari para pedagang yang akan berjualan. Bahkan 200 pedagang sudah mendaftar. Sedangkan kuota yang kami butuhkan sementara ini hanya 100 pedagang,” ucapnya.

Jika sudah lolos, lanjut Isnaini, para pedagang akan diberikan bantuan gerobak dari pihak ketiga.

“Di awal buka nanti para pedagang kami himbau untuk membawa gerobak, meja dan kursi sendiri sampai bulan lima. Sekitar bulan lima nanti baru akan diganti dengan gerobak baru untuk para pedagang,” ujarnya.

Sampai saat ini pihaknya masih menyiapkan lokasi Lorong Basah, karena masih ada beberapa aspek yang masih perku diperbaiki.

“Sejauh ini persiapan menjadikan Lorong Basah pusat kuliner dan sebagai tempat wisata terbaru sudah hampir selesai. Tapi pihak PD Pasar masih membenahi beberapa tempat yang bocor, menambah lampu-lampu di setiap sudut, hingga menyediakan sumber air dari PDAM,” tambahnya. #ard

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here