Banyuasin, SumselSatu.com
Bupati Banyuasin H Askolani menekankan kepada para kepala desa di wilayah Kabupaten Banyuasin untuk selalu menjaga sikap dan perilaku.
Penegasan ini disampaikan Askolani saat melantik H Sabit sebagai Kepala Desa Upang Mulya, Kecamatan Makarti Jaya, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (28/1/2019). Sabit menjadi kepala desa atas hasil musyawarah desa, menggantikan kepala desa sebelumnya yang diberhentikan.
Hal ini sesuai dengan Peraturan Daerah Pemkab Banyuasin Nomor No 3 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pemilihan Kepala Desa dan Peraturan Bupati No 17 Tahun 2017 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa dalam Kabupaten Banyuasin.
Peraturan tersebut menyatakan bahwa, untuk sisa masa jabatan kepala desa yang diberhentikan lebih dari satu tahun dipilih pengganti antar waktu melalui musyawarah desa
Bupati Askolani mengatakan, kepala desa harus bisa menjadi teladan bagi masyarakat yang dipimpin.
“Tidak hanya dalam memimpin pemerintahan dan pembangunan, namun juga dapat berperilaku baik sehari-hari, jangan sok-sokan baik di media sosial maupun di kehidupan bermasyarakat,” tegas Bupati.
Menurut Askolani, momentum pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan bagi kepala desa antar waktu pada hakikatnya merupakan puncak hasil proses demokrasi yang diterapkan pada pemilihan Kepala Desa Upang Mulya, yang dilaksanakan dengan musyawarah khusus.
“Saya atas nama Pemerintahan Kabupaten Banyuasin mengucapkan terimakasih, terutama kepada panitia pemilihan kepala desa antar waktu, ketua dan anggota BPD, pejabat kepala desa, camat, seluruh komponen masyarakat Desa Upang Mulya yang telah melaksanakan demokrasi tingkat desa dengan baik dan benar,” kata Bupati.
Hadir pada acara pelantikan tersebut yaitu anggota DPRD Kabupaten Banyuasin Arisa Lahari, Kapolsek Markarti Jaya AKP Rudi Martono,SH, Danramil Banyuasin II, Kapt. C21 M Rusli, jajaran kepala OPD, Manajer PKBL PT Pusri Heri Suhartono, para kepala desa di Kecamatan Makarti Jaya, para tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh adat H Andi Bintang, H Tohir, H Mustamir, Bagak Samsufain, serta Ketua KKS H Gopar Pasolong. #tio