
Palembang, SumselSatu.com
Partai Bulan Bintang (PBB) mematok target mampu merebut minimal 10 persen suara pemilih Sumatera Selatan (Sumsel) pada Pemilu Legislatif (Pileg) pada 17 April 2019.
“Untuk di Sumsel, kami menargetkan meraih 10 persen suara,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PBB Afriansyah Ferry Noor, Sabtu (15/12/2018).
Afriansyah menyampaikan hal itu pada Rapat Kerja Wilayah (Rakorwil) IV dan Pembekalan Caleg PBB se-Sumsel, di Aula Asrama Haji Palembang.
Sebelumnya, Afriansyah menyampaikan, Pemilu 2019 adalah sistem pemilu langsung dipilih rakyat. Oleh sebab itu, ia meminta calon anggota legislatif (Caleg) dari partainya turun langsung ke lapangan dan membuat kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Kami meminta Caleg membuat acara bakti sosial, seperti pengobatan gratis atau yang lainnya,” katanya.
Pada kesempatan itu Afriansyah juga menyampaikan targetan perolehan suara PBB secara nasional pada Pileg mendatang.
“Kami optimis bisa meraih tujuh persen suara nasional, karena PBB ini mulai menggeliat dan mendapat perhatian masyarakat,” kata Afriansyah.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PBB Sumsel Armansah menyampaikan, jumlah Calon Anggota DPR RI, DPRD Sumsel dan DPRD Kabupaten/Kota di Sumsel yang mengikuti pembekalan sebanyak 500 orang.
Arman menyatakan, pihaknya menargetkan mampu menduduki 89 kursi DPRD Kabupaten/Kota, 10 kursi DPRD Sumsel, dan dua kursi DPR RI asal Sumsel.
Meski agak berat, Arman optimis dapat merealisasikan target tersebut.
“Itu masih memungkinkan walaupun agak berat,” kata Arman. #nti