Universitas Tridinanti Palembang-Pemko Palembang Sepakat MoU

AUDIENSI---Rombongan Universitas Tridinanti Palembang saat menggelar audiensi bersama Walikota Palembang Harnojoyo, di Rumah Dinas Walikota, Selasa (12/7/2022). (Foto: Humas).

Palembang, SumselSatu.com

Universitas Tridinanti Palembang (UTP) dan Pemerintah Kota (Pemko) Palembang, sepakat untuk menjalin kerjasama yang akan dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA).

Hal itu terungkap saat audiensi bersama Walikota Palembang Harnojoyo di Rumah Dinas Walikota Palembang, Selasa (12/7/2022). Hadir Wakil Rektor I UTP Bidang Akademik Dr Rosmalinda Permatasari, ST, MT, didampingi Wakil Rektor 3 Bidang Kerjasama Syaiful Syahri, SE, MSi.

Wakil Rektor I UTP Bidang Akademik Dr Rosmalinda Permatasari berbincang dengan Walikota Palembang Harnojoyo.

Wakil Rektor I UTP Bidang Akademik Dr Rosmalinda Permatasari mengatakan, sesuai dengan mandat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bahwa universitas, baik mahasiswa dan dosen, mesti bersinergi dengan pemerintah daerah (Pemda).

Rosmalinda mengatakan, dalam waktu dekat akan ada kerjasama antara Pemko Palembang dan UTP, dan produk turunannya seperti Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan dosen dan mahasiswa di berbagai kegiatan.

Suasana audiensi.

“Kami mengalami kesulitan contohnya ketika ada hibah dari Kemendikbud yang libatkan mahasiswa/ dosen dengan mitra (pemerintah/ industri/ swasta), jika tidak ada kemitraan kami tidak jalankan program itu,” katanya.

Meskipun MoU dengan Pemko Palembang baru akan dilakukan, namun UTP sudah ada sinergi dalam bentuk mini projects Tridinanti dengan masyarakat di Sematang Borang sejak tahun 2018. Kegiatan tersebut melibatkan mahasiswa dari Fakultas Pertanian, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP).

Rombongan Universitas Tridinanti Palembang yang menghadiri audiensi.

“Masyarakat di sana menjadi mitra kami seperti proses pembelajaran/ kampung literasi, mini biogas, pendampingan produk pasca panen baik jagung maupun laos, pendampingan petani laos dan lainnya,” katanya.

Walikota Palembang Harnojoyo merespon dengan baik audiensi tersebut. Harnojoyo meminta secepatnya untuk segera melaksanakan MoU dengan UTP.

Walikota Palembang Harnojoyo.

“Untuk kemajuan pendidikan di Kota Palembang kita mendukung, terutama nantinya kemajuan itu juga akan berdampak positif pada kemajuan Kota Palembang di masa depan,” katanya. #fly

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here