Walikota Palembang Minta ASN Berintegritas, Profesional & Loyal

SUMPAH DAN JANJI-----Suasana kegiatan pengambilan sumpah dan janji ASN Pemko Palembang, di pelataran BKB, Palembang, Rabu (1/7/2020). (FOTO: SS1/YANTI)

Palembang, SumselSatu.com

Sebanyak 766 orang diambil sumpahnya sebagai aparatur sipil negara (ASN) di Pemerintah Kota (Pemko) Palembang.

Walikota Palembang Harnojoyo meminta agar para ASN bekerja dengan penuh integritas, profesional, dan loyal.

“Di era revolusi industri, sangat dituntut untuk bekerja dengan penuh integritas, profesionalitas, loyalitas terhadap tanggungjawab pekerjaan guna menuju terciptanya good governance serta Palembang Darussalam 2023,” ujar Harnojoyo.

Pengambilan sumpah dan janji ASN sekaligus pembekalan dilaksanakan di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Rabu (1/7/2020) lalu.

“766 CPNS (CASN-red) berubah statusnya menjadi 100 persen PNS (ASN) dan telah diambil sumpahnya janjinya sebagai Abdi Negara untuk melayani masyarakat,” kata Walikota.

Dia berharap ASN dapat memberikan pelayanan terbaik sebagai Abdi Negara.

“Saya berharap kepada mereka yang telah diambil sumpahnya sebagai Abdi Negara dan pelayan masyarakat haruslah melakukan sesuatu yang terbaik bagi nusa dan bangsa,” kata Harnojoyo.

Walikota menyampaikan, ada puluhan ribu peserta  seleksi CASN. Namun, hanya 766 orang yang menjadi CASN dan dilantik menjadi ASN.

“Kesempatan yang telah didapatkan ini (menjadi ASN-red) jangan disia-siakan, bekerjalah dengan sebaik-baiknya,” kata Walikota. #nti

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here