
Palembang, SumselSatu.com
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tridinanti Palembang (UTP) menggelar seminar kebahasaan dan kesastraan di Aula KPA UTP, Rabu (20/9/2017).
Seminar ini bekerjasama dengan Balai Bahasa Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan mengusung tema Seminar Ilmiah Kebahasaan, Kesastraan, dan Pengajaran Bahasa dan Sastra.
Dua pembicara berkompeten di bidangnya dihadirkan pada seminar ini, yakni Prof Drs Nangsari Ahmad, MA, PhD, dan Prof Dr Rusman Roni, MPd. Selain itu, ada juga pembicara dari Universitas Bina Darma, Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Ratah Palembang, Universitas Taman Siswa, Universitas Muhammadiyah Palembang, Universitas PGRI dan tenaga kebahasaan dari Balai Bahasa Sumsel.
“Seminar ini diikuti sebanyak 70 mahasiswa UTP dan mahasiswa lain sebagai peserta. Selain itu, kami juga menghadirkan pembicara kompeten di bidangnya,” kata Ketua Pelaksana Seminar, Darmawan Budiyanto, SPd, MPd.
Sementara, Rektor UTP Dr Ir Hj Nyimas Manisah, MP, mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud dari Tridarma Perguruan Tinggi, yang dapat diterapkan langsung oleh dosen sebagai upaya meningkatkan kompetensi diri.
“Dengan adanya kegiatan seminar kebahasaan dan kesastraan ini diharapkan dosen lebih aktif dan kreatif dalam melakukan penelitian, mengembangkan bahan ajar dan pengabdian ke masyarakat,” kata Manisah.
Rektor menambahkan, kegiatan semacam ini rutin diselenggarakan di UTP, karena sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan institusi, terutama untuk menunjang akreditasi kampus itu sendiri.
“Kami harapkan ke depannya FKIP UTP bisa menyelenggarakan seminar kebahasaan dan kesastraan ke jenjang yang lebih luas lagi, yaitu ke tingkat internasional,” ungkapnya.
Dekan FKIP UTP sekaligus pembicara utama Prof Dr Rusman Roni mengatakan, melalui seminar ini mahasiswa dan dosen bisa bertukar pikiran dan berdiskusi tentang berbagai jenis penelitian dan pengembangan bahan ajar yang ditampilkan dosen pemateri.
Di antaranya, tentang linguistik, semantik, pemerolehan bahasa, sosiolinguistik, psikolinguistik dan sastra.
“Dengan begitu diharapkan baik dosen dan mahasiswa bisa mendapatkan informasi dan pengetahuan yang baru. Kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi antara dosen-dosen dan mahasiswa di perguruan tinggi yang berada di Kota Palembang,” jelas dia.
Sementara itu, Koordinator Seminar Ilmiah Balai Bahasa Sumatera Selatan Erlinda Rosita, MPd, mengatakan, seminar ini merupakan kerja sama Balai Bahasa Provinsi Sumatera Selatan dengan berbagai universitas yang berada di Sumsel, yang dilandasi melalui Memorandum of Understanding (MoU) yang telah disepakati.
“Ada 10 rencana kegiatan seminar yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa. Untuk di Tridinanti, merupakan kegiatan yang ke-7 dari 10 rencana kegiatan yang sudah diagendakan,” pungkasnya. #Ari