Rektor Ingatkan Wisudawan Jangan Jadi Koruptor

WISUDA-Dekan FKIP Universitas Tridinanti Palembang (UTP) Prof Dr Rusman Roni, MPd, melantik wisudawan baru, Kamis (26/10/2017).

Palembang, SumselSatu.com

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tridinanti Palembang (UTP), melantik 24 wisudawan baru dari dua program studi Bahasa dan Sastra Indonesia dan Bahasa Inggris, Kamis (26/10). 

Dalam acara itu, ada pesan khusus yang diberikan jajaran rektorat kepada para alumni, yakni untuk tidak menjadi koruptur dan merugikan hak orang lain.

Rektor UTP Dr Nyimas Manisah yang diwakili oleh Pembantu Rektor III Sugiri Dinah, SE, MSi, mengatakan, menjadi sarjana baru bukanlah akhir dari suatu proses belajar dalam kehidupan, karena ini merupakan awal untuk menimba ilmu dan terus belajar. 

Sugiri menambahkan, keberhasilan seseorang di dalam masyarakat ditentukan oleh kemampuan masing-masing dalam menyesuaikan diri, mencapai target dan menjawab tantangan.

“Keberhasilan yang bermakna adalah keberhasilan yang membawa kebaikan bagi orang lain. Jangan meraih keberhasilan dengan mengekspoitasi dan memperdayai orang lain, seperti koruptor. Mereka menghilangkan hak-hak orang lain dengan memperkaya diri sendiri, menzalimi orang, menjadikan orang lain menderita, hindari sikap seperti itu,” tegas Sugiri.

Dekan FKIP UTP Prof Dr Rusman Roni, MPd, menambahkan, dengan mendapatkan gelar sarjana berarti lulusan FKIP UTP telah siap menyambut dibukanya moratorium kepegawaian. Apalagi, kuota untuk guru sangat terbuka karena telah banyak pula guru yang pensiun.  

“Saya berharap para alumni nanti dapat bersaing mendapatkan kuota sebagai pegawai negeri sipil,” kata Rusman Roni.

Dalam kesempatan itu, Dekan juga memberikan piagam penghargaan kepada tiga lulusan terbaik dengan predikat cumlaude atau dengan pujian, yakni Dwi Mike Amalia dengan IPK 3,66 (Prodi Pendidikan Bahasa Inggris), Ina Maria IPK 3,74, dan Hayanin Puspita Sari dengan IPK 3,67. Keduanya berasal dari Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia.

Salah satu alumni, Syamsudari, SPd, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas semua arahan dan bimbingan dari seluruh dosen. Selain itu, dirinya merasa bangga telah menjadi bagian dari FKIP UTP.

“Mudah-mudahan ilmu yang didapat dari bangku kuliah dapat bermanfaat bagi orang lain, dan menjadi kebanggaan bagi almamater tercinta,” pungkasnya. #ari

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here