Tak Cukup Hanya Pintar, Butuh Akhlak yang Baik Hadapi Era Globalisasi Informasi

USAI TAUSIAH ---- Para siswi kelas 10 berfoto bersama guru dan Dr KH Amiruddin Nahrawi usai tausiah, Jumat (11/1/2019). (FOTO: SS1/TRI

Palembang, SumselSatu.com

Para pelajar sebagai penerus bangsa hendaknya memiliki akhlak yang baik guna menghadapi era globalisasi informasi. Pasalnya, pintar secara intelektual saja tak cukup mengatasi berbagai tantangan yang ada di zaman seperti sekarang.

Wejangan tersebut disampaikan staf khusus Gubernur Sumsel bidang Keagamaan, Dr KH Amiruddin Nahrawi saat memberi pencerahan agama kepada siswa-siswi SMAN Plus 17 Palembang pada kegiatan keagamaan sebagai upaya membentuk karakter dan akhlak, bertempatan di Mushalla SMAN 17 Palembang, Jumat (11/1/2019).

“Anak-anak, bukan hanya pintar namun yang terpenting bagaimana akhlaknya, baik dengan guru, orangtua, serta orang lain ketika ia mengamalkan ilmunya,” kata Amiruddin Nahrawi atau yang akrab disapa Cak Amir ini.

Dia menjelaskan, akhlak yang baik harus diamalkan di era globalisasi informasi seperti sekarang. “Di mana banyak fitnah, apalagi musim pilpres dan pileg, saling menjelek-jelekkan. Di dalam Al-Qur’an fitnah itu lebih kejam dari pembunuhan,” kata dia.

Cak Amir mengingatkan, pemilihan presiden dan pemilihan legislatif diperlukan untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dalam hal ini tentunya TNI, Polri, dan komponen lain bisa menjaga stabilitas.

“Alhamdulillah, dan insya Allah Sumatera Selatan zero konflik, tidak perlu provokatif orang, yang provokatif itu orang yang tidak punya ilmu,” kata Cak Amir.

Pada kesempatan ini, Kepala Sekolah SMA Negeri Plus 17 Palembang, Parmin, mengatakan, kegiatan ini akan dilaksanakan seminggu sekali.

“Untuk jangka panjang mereka kita harapkan menjadi generasi emas, kegiatan ini dilaksanakan untuk membimbing siswa-siswi kita, karena mereka masih labil dan  masih kurang ilmu kompetensi spiritual, kegiatan ini supaya mereka cerdas dan Indonesia kuat, yang berarti isinya itu anak-anak muda yang baik,” ujarnya. #tri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here