
Palembang, SumselSatu.com
Berbekal pengalaman dan persiapan yang sudah dilakukan, jajaran ofisial dan para pemain PS Palembang optimis bisa mencapai target delapan besar di Liga 4 Putaran Nasional Tahun 2025.
“Kami optimis karena berbagai permasalahan dan evaluasi sudah kami hadapi pada tahun ini, kami optimis menghadapi Liga 4,” ujar Wakil Presiden PS Palembang Adrianus Amri saat melepas keberangkatan tim ke Solo, Jumat (18/4/2025).
Liga 4 Putaran nasional akan berlangsung sejak 21 April-27 Mei 2025.
“Segala persiapan sudah dijalankan pada saat ini dengan manajemen baru, bapak Prima Salam sebagai Presiden dan saya sebagai Wakil Presiden dengan target manajemen masuk delapan besar untuk Liga 4,” katanya.
Amri menambahkan, berbagai persiapan terus di maksimalkan, seperti latihan, kekompakan tim, kebersamaan, teknis dan strategi sudah dilaksanakan pelatih mulai sekarang sampai hari pertandingan.
“Kami yakin dan optimis kepada pemain dan pelatih mampuh mengemban amanah membawa nama baik Kota Palembang, membanggakan Presiden Klub dan bapak walikota,” katanya.
Ia meminta kepada para pemain beserta pelatih untuk fokus di setiap pertandingan karena berbagi bonus telah disiapkan, seperti bonus kemenangan, bonus cetak goal dan bonus lainya.
“Kita fokus untuk menjadikan klub ini ke arah profesional,” katanya.
Manajer klub PS Palembang Muhtiar Fikri mengungkapkan keyakinannya PS Palembang bisa menembus target yang telah ditentukan.
“Setelah sekian lama kita bersiap sekitar 3 bulan, hari ini hampir 30 pemain dan ofisial diberangkatkan. Kita tetap semangat tembus delapan besar,” katanya. #ari