Bulog Sumsel Jamin Ketersediaan Beras

PRODUK--------Kepala Bulog Divisi Regional Sumsel-Babel M Yusuf Shalahuddin (tengah) bersama staf Bulog, saat memperkenalkan produk komoditi Bulog. (FOTO: IST/DOK.BULOG SUMSEL)

Palembang, SumselSatu.com

Bulog Divisi Regional Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Divre Sumsel-Babel), menjamin ketersediaan stok beras di Sumsel.

Kepala Bulog Divisi Regional Sumsel-Babel M Yusuf Shalahuddin menyatakan, stok beras di Bulog mencukupi kebutuhan masyarakat selama sampai enam bulan ke depan.

“Stok beras kita banyak, jangan sampai termakan isu, karena bisa menimbulkan panic buying yang pada akhirnya meningkatkan pembelian dari biasanya, sehingga meningkatkan harga beras,” ujar Yusuf, Senin (14/5/2018).

Dia menyampaikan, penyerapan beras petani oleh Bulog sejak awal tahun hingga Jumat 11 Mei 2018 lalu, sebanyak 3000 ton dari target 80 ribu  ton. Beras berasal dari Kabupaten OKU dan Banyuasin. Penyerapan itu selalu mengacu kepada penetapan harga pembelian pemerintah atau HPP berdasarkan Inpres No 5 Tahun 2015, sebesar Rp7300 per kilogram sampai di gudang.

Menghadapi Bulan Ramadhan, kata Yusuf, pihaknya selalu melaksanakan kegiatan stabilisasi harga pangan. Kegiatan dilakukan bersamaan dengan sosialisasi di acara Car Free Day di Kambang Iwak, Palembang, di setiap hari Minggu.

“Yang kami tawarkan beras, gula, terigu, dan daging. Kami memberikan pilihan kepada masyarakat dengan komoditi  pangan yang terjangkau sehat, berkualitas, dan halal,” ujar Yusuf. #ard

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here