Dambakan Klinik Lansia di Rumah Sakit

MUSDA ---- Para pengurus LLI Provinsi Sumsel berfoto bersama pada acara musda, Kamis (18/4/2019), di Graha Bina Praja. (FOTO: SS1/YANTI)

Palembang, SumselSatu.com

Lembaga Lanjut Usia Indonesia (LLI) Sumatera Selatan (Sumsel) mengutarakan harapan anggotanya agar pihak rumah sakit menyediakan klinik khusus lanjut usia (lansia). Harapan ini terungkap pada Musda I LLI  Provinsi Sumsel, Kamis (18/4/2019), di Graha Bina Praja.

Sekjen LLI Pusat Rusli Wahid mengatakan, pada 2019 jumlah lansia sekitar 10,5 persen dari jumlah penduduk. Pada 2045 diperkirakan jumlahnya meningkat menjadi 12,9 persen dari jumlah penduduk.

Pihaknya berharap, Ketua LLI Provinsi Sumsel dapat menjalin terbangunnya jejaring atau kerjasama dengan berbagai pihak. “Melalui musda ini kita berharap dapat menyusun program untuk kesejehteraan,” ujarnya.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Sumsel Ahmad Najib mengatakan, warga yang telah lansia ini banyak yang masih produktif.

“Perhatian ke lansia ini besar, ada Dinas Sosial dan Kesbangpol. Tidak banyak organisasi sosial,”ucapnya.

Sementara Ketua LLI Provinsi Sumsel H Burlian Bahtiar mengatakan, musda ini merupakan program konsolidasi organisasi.

“Program utama melanjutkan visi dan misi yakni diantaranya meningkatkan kapasitas kerja, serta tetap bugar. Selain itu, kami berharap setiap rumah sakit ada klinik lansia,” kata Burlian.

Untuk bidang social, lanjut Burlian, LLI Sumsel membangun jaringan dengan legiun veteran serta organisasi lain untuk menjalin silaturahmi.

Dia mengatakan, sampai saat ini jumlah lansia di Sumsel ada 691 ribu. Ada anggaran rutin untuk lansia yang bisa dimanfaatkan para usia lanjut. “Kita berharap lansia lebih berjaya, sehat, dan berkualitas,” pungkasnya. #nti

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here