Doa Menyambut 1 Muharram, Dibaca Tiga Kali Sebelum Magrib

    Doa menyambut 1 Muharram yang dianjurkan. (FOTO: PEXELS).

    Palembang, SumselSatu.com

    Jelang 1 Muharram 1445 Hijriah dianjurkan membaca doa ini. Doa minta ampun atas semua dosa yang telah diperbuat.

    Pada akhir Hijriah, doa ini dibaca tiga kali sebelum waktu Magrib yakni pada terakhir bulan Dzulhijjah.

    Doa ini dilansir dari situs resmi nu.or.id. Doa ini dianjurkan oleh Rasulllah SAW, dan bisa dilakukan untuk memohon ampunan.

    Berikut ini adalah doanya:

    اَللّٰهُمَّ مَا عَمِلْتُ مِنْ عَمَلٍ فِي هٰذِهِ السَّنَةِ مَا نَهَيْتَنِي عَنْهُ وَلَمْ أَتُبْ مِنْهُ وَحَلُمْتَ فِيْها عَلَيَّ بِفَضْلِكَ بَعْدَ قُدْرَتِكَ عَلَى عُقُوْبَتِيْ وَدَعَوْتَنِيْ إِلَى التَّوْبَةِ مِنْ بَعْدِ جَرَاءَتِيْ عَلَى مَعْصِيَتِكَ فَإِنِّي اسْتَغْفَرْتُكَ فَاغْفِرْلِيْ وَمَا عَمِلْتُ فِيْهَا مِمَّا تَرْضَى وَوَعَدْتَّنِي عَلَيْهِ الثَّوَابَ فَأَسْئَلُكَ أَنْ تَتَقَبَّلَ مِنِّيْ وَلَا تَقْطَعْ رَجَائِيْ مِنْكَ يَا كَرِيْمُ

    Atau dalam ejaan latin, bisa kalian baca dengan bacaan seperti di bawah ini:

    Allâhumma mâ ‘amiltu min ‘amalin fî hâdzihis sanati mâ nahaitanî ‘anhu, wa lam atub minhu, wa hamalta fîhâ ‘alayya bi fadhlika ba‘da qudratika ‘alâ ‘uqûbatî, wa da‘autanî ilat taubati min ba‘di jarâ’atî ‘alâ ma‘shiyatik. Fa innî astaghfiruka, faghfirlî wa mâ ‘amiltu fîhâ mimmâ tardhâ, wa wa‘attanî ‘alaihis tsawâba, fa’as aluka an tataqabbala minnî wa lâ taqtha‘ rajâ’î minka yâ karîm.

    Artinya: “Tuhanku, aku meminta ampun atas perbuatanku di tahun ini yang termasuk Kau larang-sementara aku belum sempat bertobat, perbuatanku yang Kau maklumi karena kemurahan-Mu.

    Sementara Kau mampu menyiksaku, dan perbuatan (dosa) yang Kau perintahkan untuk tobat-sementara aku menerjangnya yang berarti mendurhakaiMu.

    Tuhanku, aku berharap Kau menerima perbuatanku yang Kau ridhoi di tahun ini dan perbuatanku yang terjanjikan pahala-Mu. Janganlah kau membuatku putus asa. Wahai Tuhan Yang Maha Pemurah.

    Itulah tadi doa di akhir tahun Hijriah yang bisa dilakukan. Selain berdoa hendaknya dapat konsisten menjalankan perintah yang wajib dan menambah dan memperbanyak dengan yang sunnah. #Fly

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here