FE UTP Yudisium 250 Mahasiswa

YUDISIUM---Pelantikan mahasiswa dan mahasiswi saat prosesi Yudisium di Aula Lantai 6 UTP, Senin (24/10/2020). (FOTO : IST).

Palembang, SumselSatu.com

Sebanyak 250 mahasiswa dan mahasiswi Sarjana Ekonomi Strata I (S1) dan Diploma 3 (D3) Fakultas Ekonomi Universitas Tridinanti Palembang (FE UTP) dilantik Dekan Fakultas Ekonomi UTP Dr Msy Mikial, SE, MSi, AkCA, CSRS, dalam prosesi Yudisium di Gedung Aula Lantai 6 UTP, Senin (24/10/2022).

Dekan Fakultas Ekonomi UTP Dr Msy Mikial mengatakan, 250 mahasiswa dan mahasiswi yang diyudisium terdiri dari 81 orang Program Studi (Prodi) Strata 1 Manajemen, 159 Prodi Strata 1 Akuntansi, 6 orang Prodi Diploma III Perbankan dan Keuangan, 4 orang Prodi Diploma III Manajemen Pemasaran.

Dekan Fakultas Ekonomi UTP Dr Msy Mikial.

“Lulusan Fakultas Ekonomi UTP sejak 1983/1984 sampai hari ini berjumlah 16,562 orang alumni. Terdiri dari, 5,582 Sarjana Ekonomi Prodi Manajemen, 5,885 Sarjana Ekonomi Prodi Akuntansi, 5,165 Ahli Madya Perbankan dan Keuangan, 63 Ahli Madya Manajemen Pemasaran dan 117 Ahli Madya Akuntansi,” ujar Mikial.

Para lulusan FE UTP sebagian telah bekerja di instansi pemerintah seperti Pegawai Negeri Sipil (PNS), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Badan Usaha Milik Swasta (BUMS) dan berwirausaha mandiri.

Foto bersama jajaran Dekanat FE UTP.

Dalam menghadapi era society 5.0, kata Mikial, dunia pendidikan berperan penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Mahasiswa perlu memiliki kesiapan dan kemampuan dalam berpikir Higher Order Thinking Skills (HOTS) untuk menjawab tantangan global era society 5.0.

“Hal tersebut untuk meminimalisir kesenjangan pola pikir dan orientasi teknologi setiap mahasiswa, sehingga dapat berintegritas antara manusia dan teknologi,” katanya.

FE UTP berusaha meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dengan kurikulum yang mengikuti perkembangan dunia usaha dan teknologi. FE UTP juga mengupayakan sarana dan prasarana pembelajaran yang kondusif, serta dosen yang handal sesuai dengan bidang ilmunya.

Sebagai contoh kegiatan baru-baru ini kerjasama dengan Bank Mandiri untuk magang dan melatih mahasiswa bagaimana mencari dan melayani nasabah bank. Kerjasama dengan PT Nutrifood untuk melatih mahasiswa mengembangkan usaha atau menciptakan pekerjaan. Dengan PT Amerta Indah Otsuka melakukan kunjungan industri online di pabrik pembuatan Pocary Sweet dan kerja sama lainnya.

“Selain itu, kerja sama dengan perguruan tinggi sesuai program MBKM dengan Institut Teknologi dan Bisnis Widya Gama Lumajang, Jawa Timur (Jatim). Salah satunya dalam hal pembuatan dan pengiriman artikel ilmiah untuk dapat dimasukkan ke jurnal terakreditasi,” terang Mikial. #Fly

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here