Gerbong Kereta Ringan Segera Tiba di Palembang

TRAIN SET----Sekretaris Sekretariat Daerah Provinsi Sumsel Nasrun Umar saat meninjau train set dan LRT di Madiun, Jawa Timur. (FOTO: IST/HUMAS PEMPROV SUMSEL)

Palembang, SumselSatu.com,

Pada Jumat (6/3/2018), rangkaian gerbong Light Rail Transit (LRT) sudah diberangkatkan dari Madiun menuju Kota Palembang. Train set dijadwalkan tiba di Palembang pada Jumat (13/3/2018), pekan depan.

“Tanggal 13, Insya Allah sampai di Pelabuhan Boom Baru sekitar pukul 12:00 WIB,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Nasrun Umar saat diwawancarai SumselSatu, di ruang kerjanya, tadi siang.

Dia mejelaskan, dari Madiun, train set diangkut menuju Tanjung Priok melalui jalur atau rel kereta api. Selanjutnya dibawa kapal lau menuju Pelabuhan Boom Baru Palembang.

“Satu train set LRT ini terdiri dari tiga gerbong, artinya ada enam gerbong yang akan tiba di Palembang, dari total delapan train set dengan total 24 gerbong,” terang Nasrun.

Kedatangan train set nanti akan disambut sekaligus dilakukan peluncuran ringan atau soft launching.

“Ketika launching kami akan mengundang orang-orang penting yang berperan besar dalam terjadinya pembangunan LRT di Kota Palembang ini,” katanya.

Launching direncanakan dilaksanakan pada 18 April 2018, dan akan dihadiri Gubernur Sumsel dan pejabat-pejabat penting dalam pembangunan LRT.

Setelah peluncuran, train set akan dibawa menuju Jakabaring atau Zona 5 LRT dengan menggunakan trailer multiaxle.

“Sedangkan waktunya ya sendiri belum direncanakan apakah di malam hari atau siang hari, yang jelas ketika train set ini menuju Jakabaring jangan sampai menganggu kepentingan orang banyak,” kata Nasrun

Ujicoba LRT dijadwalkan pada akhir April nanti. “Tahap awal ujicoba dilakukan bertahap. Nantinya, akan diujicoba di jalur antara Depo menyinggahi Stasiun OPI Mall dan Stasiun Jakabaring dulu,” tambah Nasrun. #ard

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here