Palembang, Sumselsatu.com – Informasi ini menjadi kabar gembira bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Betapa tidak, karena mereka akan mendapatkan bantuan modal untuk mengembangkan usahanya sebesar Rp3 juta untuk satu UMKM.
Bantuan ini merupakan penyertaan modal dari Pemerintah Kota (Pemko) Palembang melalui Bank Perkreditan Rakyat (BPR). Untuk target awal adalah sebanyak 5.000 UMKM.
“Target awal 5.000 UMKM yang mendapat bantuan Rp3 juta tanpa bunga dan agunan dengan masa tenor selama satu tahun. Tapi, kita akan melakukan survei UMKM yang layak mendapat bantuan itu,” kata Asisten I Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Palembang Sulaman Amin, Selasa (8/7/2017).
“Survei syarat wajib melalui kecamatan dan kelurahan. Survei penting untuk menghindari terjadinya kredit macet,” tambahnya.
Lantas UMKM seperti apa yang layak mendapat bantuan Rp3 juta. Menurut Sulaman Amin usaha tersebut adalah usaha kecil seperti pempek, bakso, gorengan dan home industri lainnya. Untuk syarat teknis nanti ditetapkan oleh BPR.
“Urusan teknis nanti BPR yang menetapkan, namun usahanya harus sudah berjalan dulu. Untuk proses tidak lama jika semua persyaratan cukup. Program ini berlaku untuk UMKM di 16 kecamatan di Palembang,” tegas dia.
Sementara Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Palembang Hardayani mengatakan, dari 36.100, hanya 5.000 UMKM yang mendapat bantuan. Kata dia, bantuan juga berlaku untuk pelaku usaha yang menyediakan souvenis Asian Games 2018. (Ari)