Masyarakat Diharap Mengambil Peran dalam Membela Negara

UPACARA ---- Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda saat memimpin upacara memperingati Hari Bela Negara ke-70, Rabu (19/12/2018). (FOTO: SS1/TRI)

Palembang, SumselSatu.com

Melalui peringatan Hari Bela Negara ke-70, Rabu (19/12/2018), Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda mengajak seluruh eleman masyarakat Kota Palembang mengambil peran membela negara demi mewujudkan kota yang kondusif, khususnya menghadapi pesta demokrasi tahun 2019.

Dalam peringatan tersebut, ada nuansa berbeda di mana sebagian peserta upacara mengenakan baju adat khas Kota Palembang.

Dalam amanat Presiden Republik Indonesia yang dibacakan Fitrianti Agustinda, bahwa di era digital ini banyaknya sekali penemuan, seperti era robotik, di tengah banyaknya tantangan yang melintas batas ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, dan pertahanan keamanan nasional. Di mana bangsa lain telah semakin jauh memasuki era robotik.

“Alhamdulillah, tahun ini negara kita sudah memulai langkah dengan merampungkan RoadMap Industri 4.0. Saya tegaskan bahwa RoadMap ini bukan untuk gagah-gagahan. RoadMap ini pun dapat dianggap sebagai manifestasi bela negara. RoadMap ini mengakselerasi kesiapan rakyat menghadapi era robotik. Era dimana ratusan ribu jenis pekerjaan manual akan digantikan oleh teknologi-teknologi disruptif,” katanya.

Oleh karena itu, lanjut dia, wujud bela negara di tengah teknologi disruptif bukanlah larut dalam disruption  dan tenggelam dalam teknologi disruptif. Justru bangsa Indonesia harus sekuat tenaga mempertahankan makna pembangunan berkelanjutan, baik dalam konteks sosial maupun alamiah.

Dalam konteks sosial, kemampuan generasi milenial mengantisipasi kecepatan perubahan dunia tidak boleh terlepas dari pondasi budaya, kearifan lokal, dan nilai-nilai luhur bangsa. Dalam konteks alamiah, penghargaan bangsa terhadap kelestarian lingkungan adalah wujud bela negara yang sangat penting.

“Mari kita bahu-membahu dalam menjaga NKRI ini, karena dengan kita bersatu maka negara ini akan kuat untuk menepis semua pengaruh-pengaruh yang masuk dari luar,” tutupnya. #tri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here