Muslim Palembang Meminta Presiden Kirim Tentara ke Palestina

UNJUKRASA---Ribuan Massa AMP3 saat berunjukrasa di depan Monpera, Palembang, Minggu (2/2/2025). (FOTO: SS1/ANTON R FADLI)

Palembang, SumselSatu.com

Ribuan orang yang tergabung dalam Aliansi Muslim Palembang Peduli Palestina (AMP3) menggelar Pawai Rajab 1446 H bertajuk ‘Isra Mi’raj, Masjidil Aqsha, dan Pembebasan Palestina’, di Palembang, Minggu (2/2/2025).

Ada lima tuntutan yang disampaikan AMP3 dalam aksi mereka. Salahsatunya meminta seluruh pemimpin negeri-negeri Muslim mengirimkan tentara-tentara mereka ke Palestina untuk mengusir Israel. Termasuk, Presiden RI juga diminta mengirimkan tentara Muslim ke Israel karena mayoritas penduduk Indonesia adalah Muslim.

“Menyerukan kepada seluruh pemimpin negeri-negeri Muslim untuk segera mengirimkan tentara-tentara mereka ke Palestina untuk mengusir Israel!,” ujar Humas AMP3 Aksam Mawardi, saat membacakan pernyataan sikap di depan Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Palembang.

Sebelumnya, Mawardi menyampaikan, AMP3 menolak keras gencatan senjata yang hanya menguntungkan penjajah Israel. Mereka juga menuntut agar segala bentuk normalisasi dengan Israel, termasuk hubungan diplomatik, ekonomi, dan militer dihentikan.

“Menyerukan kepada seluruh Muslimin bahwa Khilafah adalah satu-satunya solusi yang akan membebaskan Al-Aqsha dan melindungi kehormatan kaum Muslimin,”  kata Mawardi.

“Mendesak kaum Muslimin di seluruh dunia untuk bersatu dalam perjuangan ini, menegakkan kembali Khilafah sebagai perisai umat Islam,” tambahnya.

Sebelum berkumpul di Monpera Palembang, ribuan massa AMP3 berkumpul di kawasan depan Kampus UIN Raden Fatah Palembang di Jakabaring. Massa berjalan kaki menuju Monpera. Massa sempat berhenti di Jembatan Ampera dan melakukan orasi serta menyaksikan perahu di Sungai Musi yang membawa bendera-bendera bertuliskan dua kalimat syahadat, yakni pengakuan dan janji bahwa tidak ada Tuhan selain Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW adalah rasul-Nya. Aksi unjuk rasa AMP3 berjalan tertib dan aman. Massa juga mengumpulkan sampah-sampah botol minuman dan makanan di sekitar Monpera. #arf

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here