Pendaftaran Masih Dibuka, Berikut Jadwal Lengkap Rekrutmen Bintara TNI AL 2023 Gelombang 2

Jadwal rekrutmen Bintara TNI AL 2023 gelombang 2. (FOTO: DOKUMENTASI TNI AL).

Jakarta, SumselSatu.com

Kesempatan besar bagi para pemuda dan pemudi untuk menjadi calon Bintara Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) 2023. Kini, rekrutmen kembali dibuka untuk gelombang 2.

Rekrutmen Bintara TNI AL 2023 ini hanya boleh diikuti oleh calon peserta yang berusia minimal 17 tahun 9 bulan dan maksimal 22 tahun.

Sekarang mari disimak terlebih dahulu jadwal rekrutmen calon Bintara TNI AL 2023 gelombang 2 dari mulai pendaftaran hingga pendidikan berikut ini.

Jadwal Rekrutmen Calon Bintara TNI AL

1. Sosialisasi dan publikasi : 19 Juni s/d 3 Juli 2023.

2. Pendaftaran online : 4 Juli s/d 7 Agustus 2023.

3. Validasi : 10 Juli s/d 7 Agustus 2023.

4. Laporan animo akhir : 7 Agustus 2023

5. Seleksi tingkat daerah : 8 Agustus s/d 14 september 2023.

6. Batas akhir penyerahan dan sidang Panthukirda : 15 September 2023.

7. Calon tiba di Panpus : 28 September 2023.

8. Rik dan uji tingkat pusat : 30 September s.d 7 Oktober 2023.

9. Rakorset tingkat Pusat : 9 Oktober 2023.

10. Prasidang Komisi Panthukir : 10 Oktober 2023.

11. Sidang Komisi Panthukir : 11 Oktober 2023.

12. Pengumuman dan pemulangan : 12 Oktober 2023.

13. Buka Dikma : 13 Oktober 2023.

Demikian jadwal lengkap rekrutmen calon Bintara TNI AL 2023 gelombang 2. Bagi yang berminat, silakan untuk mendaftarkan diri melalui laman http://al.rekrutmen-tni.mil.id/. #Fly

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here