Polisi Bertindak Cepat Ringkus Pencuri Motor

CURANMOR-----Holil (tengah) tersangka curanmor yang berhasil diringkus polisi. (FOTO:SS1/Hengky)

Musi Rawas, SumselSatu.com – Aksi sigap Tim Buser Unit Polsek Terawas dan Polsek Karang Jaya Polres Musi Rawas (Mura) patut diacungi jempol. Berkat reaksi cepat petugas, Holil (25) warga Desa Ulu Malus, Kelurahan  Petanang, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, pencuri sepeda motor, diringkus hanya sekitar satu jam setelah tindak kejahatan yang dilakukannya.

Saat polisi menggelar razia di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Mura, depan Mapolsek Terawas, Jumat (11/8/2017), sekitar pukul 22.30, dating laporan Eriyandi (35) menjadi korban pencurian sepeda motor di Jalinsum, perbatasan Kota Lubuklinggau-Mura.‎

Mendapat laporan itu, aparat bertindak cepat. Tidak sampai satu jam, polisi berhasil menghentikan laju kendaraan pelaku. Aksi kejar-kejaran pun terjadi, dan sepeda motor yang dibawa pelaku terjatuh. Polisi berhasil membekuk pria yang belakangan diketahui sebagai Holil. Sedangkan satu pelaku lainnya kabur ke gelapnya malam di hutan.

Holil langsung digelandang ke Mapolsek Terawas dan diperiksa serta ditetapkan sebagai tersangka.

“Sekira pukul 23.30 Waktu Indonesia Barat, saat personil selesai melaksanakan giat razia, melintas korban Efriyandi mengaku menjadi korban curas. Dengan ciri-ciri sepeda motor Honda Beat warna putih,” ujar Kapolres Mura AKBP Pambudi, SIK, didampingi Kapolsek Terawas Iptu Haerudin, Minggu (13/8/2017).

Dia menerangkan, setelah mendapatkan laporan warga, personil Polsek Karang Jaya dan Polsek BKL Ulu Terawas langsung melakukan pengejaran dan mendapati pelaku di Desa Ombilin RT6, Kelurahan Terawas.

“Saya apresiasi atas tindakan jajaran Polsek wilayah hukum Polres Mura di lapangan yang berhasil dalam waktu segera mengungkap kasus ini. Semua berkat laporan korban langsung ke polisi,” puji Pambudi.

“Tersangka Holil berikut barang bukti telah kami serahkan ke Polres Lubuklinggau. Untuk kelengkapan administrasi atas kejadian ini sudah kami laporkan satuan atas,” tambahnya. (gky)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here