
Palembang, SumselSatu.com
Sebanyak 321 siswa-siswi dari 26 sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA) di Sumatera Selatan (Sumsel), Sabtu (17/11/2018), mengikuti Lomba Paskibraka (Pasukan Pengibar Bendera Pusaka) se-Sumsel, di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Palembang. Para kelompok Paskibraka memperebutkan tropi Gubernur Sumsel.
Penanggungjawab Lomba Paskibraka se-Sumsel Zulfikri mengatakan, lomba diikuti 321 siswa-siswi dari 26 SMA, SMK, dan MA.
“Tujuan lomba ini menanamkan rasa disiplin, dan kreativitas siswa, serta menumbuhkan rasa cinta Tanah Air. Jadi pemuda yang mengisi kegaiatan hari-harinya dengan kreatif,” ujar Zulfikri.
Dia mengatakan, sangat senang melihat kreativitas siswa dalam perlombaan ini.
“Mudah-mudahan mereka percaya diri, dan ada tanggungjawab, kreatif,” tambahnya.
Kasi Pendidikan SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel Zulkipli berharap lomba yang digelar akan membentuk pemuda yang bermental baik, dan membentuk persaudaraan.
“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan siswa,” katanya. #nti