Buka Dua Jalur, Kuota PPDB SMKN 5 Palembang 468 Orang

Kepala SMK Negeri 5 Palembang Zulkarnain. (FOTO: SS 1/YANTI).

Palembang, SumselSatu.com

Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 5 Palembang membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) melalui dua jalur, yakni Jalur Penelusuran Minat dan Prestasi Akademik (PMPA) dan Jalur Tes Mandiri sebanyak 468 orang.

Kepala SMK Negeri 5 Palembang Zulkarnain, MPd, mengatakan, PPDB 2023 sudah dimulai dan berjalan sesuai jadwal.

“Bagi yang punya prestasi di bidang akademik, rohis, olahraga atau seni, silahkan mendaftar ke sini melalui website SMKN5 Palembang,” ujar Zulkarnain saat diwawancarai di ruang kerjanya, Rabu (29/3/2023).

Untuk pendaftaran jalur PMPA, kata dia, dibuka pada 10-31 Maret 2023. Seleksi berkasnya 1-3 April 203. Kemudian 6 April tes wawancara dan 10 April pengumuman. Sementara Jalur Tes Mandiri dilaksanakan pada Mei 2023.

“Jalur Tes Mandiri pendaftaran online tanggal 2-10 Mei 2023. Kemudian seleksi berkas 22-25 Mei 2023, seleksi Tes Potensi Akademik (TPA), dan 29 Mei pengumuman. Untuk daftar ulang pada 5-16 Juni,” katanya.

Zulkarnain mengatakan, SMKN 5 Palembang memiliki beberapa jurusan. Yakni, multimedia, animasi dan produksi siaran dan program televisi.

“Jadi kita yang punya hubungan imu dan teknologi (IT). Kemudian ada bisnis manajemen, akuntansi, tata kelola perkantoran dan pemasaran,” katanya.

Dia menjelaskan, Kuota PPBD tahun 2023 sebanyak 13 rombel dikali 36 siswa.

“Karena kita sekolah reguler, jadi kita terima 468 peserta didik baru. Kita masih mengutamakan kalau ada tetangga di sini radius 300 meter kami utamakan. Karena sekolah ini milik masyarakat sekitar,” katanya. #Nti

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here