Minat Pemuda Sumsel Jadi Pengusaha Masih Kecil

SERTIFIKAT---Mahasiswa peserta seminar menerima sertifikat seminar yang diselenggarakan SEC, di Hotel Swarnadwipa, Palembang, (Jumat (29/11/2019). (FOTO: SS1/IST)

Palembang, SumselSatu.com

Ketua Sriwijaya Enterpreneur Community (SEC) Basroni, SE, menilai, minat para pemuda di Sumatera Selatan (Sumsel) untuk menjadi pengusaha masih sangat kecil.

Menjadi karyawan di perusahaan atau pegawai aparatur negara (ASN) merupakan pilihan terbanyak.

“Para mahasiswa, ketika selesai kuliah, yang terpikir oleh mereka hanyalah mencari kerja, diantaranya ikut tes CPNS dan lain sebagainya,” ujar Basroni, Jum’at (29/11/2019).

Basroni menyampaikan hal itu pada Seminar Kewirausahaan bertema ‘Membangkitkan Talenta Mahasiswa dan Pemuda di Bidang Bisnis Kreatif di Era Millennial’ di Hotel Swarnadwipa, Palembang. Seminar itu diselenggarakan SEC.

Basroni mengatakan, tujuan seminar yang diselenggarakan pihaknya untuk mengembangkan dunia usaha di kalangan pemuda Sumsel.

Basroni yang penggiat usaha kecil menengah (UKM) mengajak para mahasiswa yang hadir untuk belajar dan menggeluti bidang usaha.

“Saya jamin jika para pemuda tekun mengeluti dunia usaha, maka mereka akan sukses,” kata Basroni yang juga Ketua Banteng Muda Indonesia (BMI) Sumsel itu.

Inayah, salah satu pengusaha jasaboga yang menjadi narasumber mengatakan, banyak sekali peluang dalam dunia usaha.

“Jangan takut memulai usaha karena tidak mempunyai modal, karena di dunia usaha yang penting adanya kemauan untuk berusaha,” ujar Inayah.

Kepala Dinas Perindustrian Sumsel Ir Ernila Rizar, MM, sangat mengapresiasi terlaksananya seminar kewirausahaan yang diselenggarakan SEC.

“Peran pemuda di dunia usaha, yaitu berusaha untuk mengembangkan usaha produktif dengan memanfaatkan waktu yang sebaik–baiknya,” kata Ernila.

Kata Ernila, sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian Sumsel, Pemprov Sumsel terus melakukan pengembangan dunia industri, pertanian, sumber daya alam, dan lainnya.

“Dinas Perindustrian Provinsi Sumsel saat ini tengah gencar melaksanakan sosialisasi usaha mikro kecil menengah, UMKM, dan industri kecil menengah, IKM, kepada masyarakat Sumsel,” katanya.

“Selain itu Dinas Perindustrian Provinsi Sumatera Selatan akan memfasilitasi para pengusaha IKM di Sumsel untuk melakukan pembuatan izin usahanya dengan meminta kepada masyarakat untuk menyerahkan data diri mereka masing–masing ke Dinas Perindustrian Provinsi Sumatera Selatan,” tambahnya.

Seminar diikuti ratusan peserta dari berbagai perguruan tinggi di Kota Palembang. #nti

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here