Ishak Sambut Kehadiran Giri Ramanda

SALAM- Cagub Sumsel H Ishak Mekki dan Giri Ramandha Kiemas melakukan salam komando didampingi masing-masing pengurus partai, Demokrat dan PDIP, selepas pengambilan formulir pendaftaran di sekretariat PDIP.

Palembang, SumselSatu.Com

Dunia politik Sumsel yang sesungguhnya kian hari kian bergelora bahkan cenderung memanas, kerap disikapi dengan ringan oleh Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel H Ishak Mekki yang juga Calon Gubernur Sumsel. Betapa tidak, di setiap acara yang diikutinya selalu saja ada joke-joke segar dan canda yang dilontarkannya yang memancing mitra politiknya menjadi ‘gerr’.

Simak saja ketika dia menerima kunjungan Cagub, Syahrial Oesman dan Eddy Santana beberapa waktu lalu. Mereka yang satu almamater, sama-sama alumni Unsri saling melempar ‘joke’ yang membuat suasana menjadi ramai. Tak ayal nostalgia bagi ketiganya pun terjadi meski mereka bakal bersaing karena sama-sama menjadi calon gubernur.

Seloroh demi seloroh pun terulang lagi dari Ishak Mekki yang saat ini masih menjadi Wakil Gubernur (Wagub) Sumsel manakala menerima kunjungan Ketua DPD PDIP Sumsel H Giri Ramandaha Kiemas yang mengambil formulir pencalonan di sekretariat Partai Demokrat Sumsel, Jalan Kol H Barlian Palembang.

Karena Giri merupakan pengambil formulir pengujung di partai Demokrat Sumsel, maka Ishak pun nyeletuk dengan ‘joke’-nya yang mengumpamakan musim buah-buahan. 

“Buah pengujung itu biasanya berasa manis,” celetuk Ishak untuk Giri disambut tepuk tangan dan tawan dari hadirin yang mendampingi Ishak maupun Giri.

Ishak dengan ‘joke’-nya tersebut memberi apresiasi dan semangat kepada Giri yang juga turut ambil bagian dalam bursa pencalonan Gubernur Sumsel 2018. 

“Tentu saja saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih atas kedatangan bapak Giri Ramandha yang berniat mengambil formulir pencalonan di partai kami – partai Demokrat,” kata mantan Bupati OKI dua periode ini.

Saya juga berharap, lanjut suami Hj Tartila ini, kiranya formulir yang kami serahkan ini agar dapat diisi sesuai formnya, lalu dikembalikan untuk selanjutnya akan kami verifikasi dan serahkan kepada DPP. 

“Keputusan ada di DPP Partai Demokrat,” kata Ishak Mekki.

Akan halnya Ishak Mekki, Giri pun menyatakan apresiasi dan terima kasihnya, atas sambutan yang diberikan oleh Ketua DPD Partai Demokrat Sumsel beserta jajarannya. 

“Semoga apa yang disebutkan oleh Pak Ishak, yakni, buah pengujung biasanya manis, akan menjadi kenyataan,” celetuk Giri yang juga disambut tepuk tangan dan tawa hadirin.

Sebelumnya, prosesi yang sama yakni pengambilan formulir dilakukan oleh Cagub Sumsel Ishak Mekki di sekretariat PDIP Sumsel, Jalan Cambai Palembang. Dalam prosesi itu Ishak didampingi Sekretaris Partai Demokrat Sumsel, H MF Ridho dan Wakil Ketua, Zainuddin. #Ari/rel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here