Karena Herman Deru Tak Menang, Jalan Rasuan OKUT Tak Dibangun

Giri Ramanda N Kiemas berfoto bersama warga di Rasuan Darat, OKUT, usai berbuka puasa bersama, Jumat (25/5). (FOTO: SS1/IST)

Martapura, SumselSatu.com

Sepuluh tahun Herman Deru menjadi Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur (OKUT), tampaknya tidak begitu dirasakan penduduk Desa Rasuan Darat dan Desa Pandan Rejo, Kecamatan Madang Suku II, Kabupaten OKUT.

Warga merasa, 10 tahun mereka menjadi korban Pemilukada. Karena Herman Deru yang menjadi bupati tidak menang di daerah tersebut, maka desa itu tidak mendapatkan perhatian.

Syamsul Komar, tokoh masyarakat yang mewakili Desa Rasuan Darat dan Desa Pandan Rejo meminta, agar desa terpencil yang belum tersentuh pembangun juga harus diperhatikan oleh kepala daerah.

“Tolong diperhatikan desa terpencil. Karena lokasi di dalam, dan belum tersentuh pembangunan. Jalan kami belum bagus masih tanah,” ujar Syamsul Komar ketika menyampaikan aspirasinya kepada Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumsel H M Giri Ramanda N Kiemas, pada acara buka puasa bersama di Desa Rasuan Darat, Jumat (25/5/2018).

Syamsul juga berharap, pasangan Calon Gubernur (Cagub)-Wagub Sumsel H Dodi Reza Alex-H M Giri Ramanda N Kiemas membantu menyelesaikan sejumlah persoalan yang mereka hadapi.

“Insya Allah kami komitmen mendukung (pasangan Dodi-Giri-red),” ujar Syamsul.

Selain itu, masyarakat juga mengeluhkan belum selesainya pembangunan ruas jalan dari Rasuan (Rasuan Induk)-Rasuan Darat. Namun, mereka berterima kasih karena di masa kepemimpinan Cholid-Feri sebagai Bupati-Wakil Bupati OKUT, sudah ada penambahan beberapa kilometer ruas jalan. Selama ini, sekitar 10 tahun mereka menjadi korban Pemilukada karena tidak mendukung bupati yang menang (kala itu Herman Deru-red). Mereka minim mendapatkan pembangunan.

Warga berharap, Cawagub Sumsel H M Giri Ramanda N Kiemas agar jika nanti pasangan Dodi-Giri terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur, tidak pilih kasih dalam membangun daerah. Mereka berharap, andaikan Dodi-Giri memenangkan Pemilukada tetapi perolehan suara di OKUT tidak banyak, tetaplah harus memperhatikan OKUT.

Terhadap apa yang disampaikan warga itu, Giri Ramanda Kiemas mengatakan, pemimpin itu harus mampu merangkul semua kelompok masyarakat.

“Pemimpin harus amanah dan harus legowo. Kalau memang tidak menang di suatu tempat, bukan berarti dendam dengan tempat tersebut. Tetap harus dirangkul semuanya. Karena semuanya adalah warga Sumatera Selatan,” kata Giri. #arf

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here