PDI Perjuangan Mantapkan Konsolidasi Untuk Menangkan Jokowi-Amin

Uzer Effendi (FOTO: IST)

Palembang, SumselSatu.com

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Sumatera Selatan (Sumsel), akan melakukan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) IV dan Pembekalan Calon Anggota Legislatif se-Sumsel pada 19-21 Oktober 2018.

“Rakorda ini untuk pemantapan pemenangan Pileg dan Pilpres 2019,” ujar Ir H Uzer Effendi, MS, Ketua Panitia Rakorda dan Pembekalan Caleg PDI Perjuangan Sumsel, Kamis (18/10/2018).

Uzer menyampaikan, Rakorda dan pembekalan caleg itu akan dilaksanakan di Gedung Serbaguna Asrama Haji, Palembang. Kegiatan akan diikuti pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan DPD PDI Perjuangan serta seluruh caleg PDI Perjuangan. Selain itu, kepala daerah atau wakil kepala daerah dari partai tersebut juga akan menjadi peserta.

Uzer mengatakan, pihaknya akan menyusun strategi untuk memenangkan Pasangan Capres-Wapres Nomor Urut 01 Jokowi-Amin pada Pilpres, maupun para caleg pada Pileg 2019. Para caleg dari Partai Banteng Moncong Putih itu akan diberikan pembekalan, baik itu strategi memenangkan Pileg maupun membangun citra diri sebagai caleg.

Rakorda ini, tambah Uzer, untuk memantapkan konsolidasi dan pelaksanaan program partai oleh seluruh komponen struktural partai.

“Intinya dalam rangka pemenangan Pilpres dan Pileg 2019,” kata Wakil Ketua Bidang Ekonomi Kreatif DPD PDI Perjuangan Sumsel itu. #arf 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here