Palembang, SumselSatu.com
Bakal Calon Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) pasangan Dodi Reza Alex Noerdin bersama Giri Ramanda Kiemas mendeklarasikan diri maju dalam Pemilihan Gubernur Sumsel 2018. Bertempat di Halaman Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Palembang, Rabu (10/1/2018).
Meskipun cuaca yang dihiasi dengan awan mendung dan hujan rintik – rintik kecil. Kedua pasangan ini tetap mendeklarasikan diri di hadapan ribuan massa pendukung. Bahkan mereka satu suara dan satu hati mendeklarasikan pasangan calon tersebut. Dodi dan Giri tiba di Halaman Monpera sekitar pukul 10.00 WIB.
Dalam deklarasi ini juga dihadiri pula pimpinan-pimpinan partai pengusung Golkar, PDI Perhubungan, dan PKB. Ada juga keluarga-keluarga dari kedua pasangan ini serta orang tua mereka.
Ketua DPD Partai Golkar Sumsel, Alex Noerdin yang turut hadir mengaku kalau kedua calon ini merupakan keturunan pejuang serta dapat melanjutkan perjuangan untuk membangun Sumsel untuk membangun Provinsi ini menjadi lebih baik.
“Kita yakin mereka berdua, bisa melanjutkan pembangunan ini karena mereka berdua merupakan keturunan pejuang, prestasi selama ini sangat baik, dan kinerja mereka selama ini juga sangat baik”, tukasnya.
Sedangkan Dodi Reza Alex Noerdin mengatakan, jika mereka siap menenangkan Pilgub ini dengan Program 2 Tahun Bisa, yang artinya dalam 2 tahu ke dua pasangan ini akan menjadikan Sumsel lebih baik lagi.
“2 tahun merupakan cita-cita kami untuk mewujudkan kan apa yang menjadi keinginan masyarakat Sumsel”, ujarnya.
Pasangan Muda ini berusaha menyejahterakan masyarakat dalam waktu dua tahun, seperti membangun dan meratakan seluruh pembangun dan infrastruktur di Sumsel, memperbaiki Jalan dan Jembatan di seluruh pelosok Provinsi Sumsel, teralirkannya listrik ke semua desa di seluruh Sumsel, meningkatkan pendapatan ekonomi rakyat di sektor perkebunan di sektor pertanian, serta melanjutkan program Gubernur sekarang menjadi lebih baik lagi.
“Dalam 2 tahun, insya allah kami bisa menjadikan Sumsel lebih baik lagi, masyarakat yang lebih sejahtera, dan kami akan menyempurnakan Program Sekolah dan Berobar gratis, serta meneruskan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Api – Api (KEK-TAA) menjado pusat Ekonomi Provinsi Sumsel”, pungkasnya.
Sementara itu, Bakal Wakil Gubernur Sumsel yang berpasangan dengan Dodi, yakni Giri Ramanda Kiemas menjelaskan jika dia bersama Dodi merupakan Pasangan yang di usung tiga Partai besar yakni Golkar, PDI Perjuangan, serta PKB, yang selalu bertarung dalam pemilukada-pemilukada sebelumnya.
Uangkap Giri, Ketiga Partai ini selalu bertarung dengan pilihannya masing-masing dalam pilkada Sumsel. Akan tetapi, kali ini ketiga partai besar ini mengusung satu Paslon yakni dirinya dan Dodi untuk maju dalam pilgub Sumsel tahun 2018.
“Selama ini kekuatan tiga partai ini selalu berpisah, tapi sekarang bergabung, untuk mendukung kami dan melanjutkan perjuangan Sumsel. Insya Allah apa yang diamanatkan pada kami akan dilanjutkan dengan perjuangan”, pungkasnya. #ard