Minta Pembangunan Venue Porprov Dipercepat

MENINJAU---Bupati Lahat Cik Ujang meninjau pembangunan Venue Volley Pantai dan Basket, Kamis (4/5/2023). (FOTO: SS 1/TRIA).

Lahat, SumselSatu.com

Bupati Lahat Cik Ujang, SH, meminta pembangunan venue Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2023 dipercepat. Pasalnya, pelaksanaan Porprov 2023 di Kabupaten Lahat akan dilaksanakan pada September mendatang.

“Saya harap pembangunan venue dikejar secepatnya, karena Gubernur Sumsel Herman Deru akan datang dan membuka Porprov. Keberadaan venue akan membawa berkah karena UMKM sekitar mendapat rezeki dan juga dapat berjualan di sekitar veneu,” ujar Cik Ujang.

Cik Ujang menyampaikan hal itu saat meninjau pembangunan Venue Volley Pantai dan Basket, Rabu (3/5/2023). Lokasi venue berada di samping Kantor Satpol PP Lahat, Kelurahan Pagar Agung, Kabupaten Lahat.

Salah satu lokasi pembangunan venue Porprov.

Cik Ujang meminta agar pembangunan venue dilengkapi dengan kamar mandi dan ruang ganti.

“Hati hati dalam bekerja jangan sampai terjadi kecelakaan. Selain itu, pembangunan harus dilakukan sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB),” ucap Cik Ujang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Lahat Chandra, SH, mengharapkan gelaran olahraga tingkat provinsi ini berkesan bagi para tamu. Untuk itu, seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) wajib menjadi Liaison Officer (LO), atau petugas yang menjadi penghubung antara tamu delegasi dengan panitia penyelenggara.

“Juga menerapkan senyum, ramah, sapa. Serta memastikan bahwa tamu dan kontingen meliputi kebersihan, keamanan dan kenyamanan,” ujar Chandra.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lahat Kalsum Barevi mengatakan, untuk kesiapan atlet terus diasah. Menjelang pelaksanaan Porprov, para atlet diikutkan dalam kejuaran.

“Untuk target tentu juara umum, karena beberapa cabor unggulan optimis banyak mendulang emas,” katanya.

Pelaksanaan Porprov 2023, dijadwalkan 17 September 2023. Segala persiapan mulai dijalankan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat dan stakeholder terkait lainnya, termasuk perusahaan.

Mulai dari atlet, venue, sarana dan prasarana seperti mess, homestay, hingga proses pelaksanaan lainnya.
Bahkan yang jadi perhatian utama dan dibahas ialah terkait menciptakan rasa aman dan nyaman bagi para kontingen serta tamu. #Tri

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here