SFC Kembali Usung Pola 4-2-3-1

Hartono Ruslan

Palembang, Sumselsatu.com – Sriwijaya FC (SFC) di bawah asuhan Hartono Ruslan, akan coba memainkan sepakbola ofensif pada Liga 1 Gojek Traveloka 2017. Laskar Wong Kito juga kembali mengandalkan formasi 4-2-31 dengan Beto Goncalves sebagai ujung tombak.

“Kita kembali ke pakem asal yakni 4-2-3-1 dengan memanfaatkan kedua sisi lapangan sebagai tumpuan untuk menyerang. Saat transisi dari bertahan ke menyerang, sekarang pemain harus cepat menusuk ke pertahanan lawan. Tidak perlu berlama-lama menguasai bola lagi,” kata Hartono Ruslan, Senin (3/7/2017).

Permainan menyerang memang menjadi andalan Hartono Ruslan. Terbukti, Hilton Moreira dan kawan kawan tampil begitu ofensif saat menggulung Palembang All Stars 12-0 pada laga ujicoba di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (2/7/2017).

“Kita tidak melihat hasil dan lebih menekankan kepada simulasi strategi guna melawan Arema nanti. Tadi kami sengaja mencoba susunan pemain dan strategi yang akan kami coba nanti. Masih ada waktu untuk memperbaiki kekurangan,” kata Hartono.

“Kondisi tim saat ini memang menuntut kami banyak mencoba beberapa simulasi, dengan 9 pemain yang masih absen tentu kami harus bersiap dengan risiko terburuk,” pungkasnya. (Ari)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here