Tak Memadai, Pedagang Keluhkan Minimnya Toilet Umum di Pasar 16 Ilir

ASPIRASI----Anggota DPRD Sumsel Dapil 1 Chairul S Matdiah menyerap aspirasi pedagang Pasar 16 Ilir Palembang saat Reses Tahap II/2023. (FOTO: SS 1/IST).

Palembang, SumselSatu.com

Fasilitas umum berupa toilet umum yang disediakan di Pasar 16 Ilir Palembang dikeluhkan para pedagang. Para pedagang menyoal minimnya jumlah toilet umum tersebut.

“Jumlah toilet umum tidak memadai karena Pasar 16 Ilir ramai pedagang dan pembeli,” ujar Rahman, pedagang Pasar 16 Ilir Palembang.

Keluhan itu disampaikan Rahman kepada Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sumatera Selatan (DPRD Sumsel) Dapil Sumsel 1 H Chairul S Matdiah, SH, MHKes, saat melaksanakan Reses pribadi atau perorangan Tahap II/2023 di kawasan Pasar 16 Ilir Palembang, Kamis (7/9/2023).

Chairul S Matdiah membagikan nasi bungkus kepada masyarakat yang hadir.

Rahman berharap pemerintah langsung ke lapangan dan melihat langsung keadaan di Pasar 16 Ilir Palembang.

“Kami berharap pemerintah menambah beberapa unit toilet umum lagi,” katanya.

Menanggapi minimnya toilet umum di kawasan Pasar 16 Ilir tersebut, Chairul S Matdiah mengatakan, akan segera memproses ke dinas terkait agar segera ditindak lanjuti sebagaimana mestinya.

“Aspirasi yang berhasil dihimpun melalui reses akan diperjuangkan. Saya berharap apa yang menjadi usulan masyarakat dapat disampaikan dalam rapat paripurna bersama Gubernur Sumsel,” katanya.

Anggota DPRD Sumsel dari Fraksi Partai Demokrat ini menambahkan, apa yang menjadi kebutuhan masyarakat akan selalu diperjuangkan dan menjadi skala prioritas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel.

Masa reses merupakan masa penting yang sejatinya secara fungsional sebagai media menjaring aspirasi masyarakat. Reses merupakan kewajiban bagi Anggota DPRD dalam menjaring informasi untuk kemudian disalurkan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menyampaikan aspirasinya. Saya akan selalu berjuang demi kesejahteraan masyarakat Sumatera Selatan,” ujar suami dari Hj Anisah Ardin, SH, itu.

Dari pantauan, reses yang dilakukan Chairul S Matdiah berhasil menarik perhatian warga, pedagang hingga pengunjung pasar. Tampak masyarakat yang hadir sangat antusias.

Reses yang berlangsung pada 2-9 September 2023 dihadiri sekitar 250 orang. Turut mendampingi Chairul saat reses, Staf Protokol Sekretariat DPRD Sumsel Dimas Prasetyo Prianto, SIP, Indah Afriyani, SH, Okta Pratama dan Rusli Muhammad, SH, MSi, tokoh masyarakat. Tak lupa setelah kegiatan reses berlangsung, Chairul mengajak warga untuk santap siang bersama dengan membagikan nasi bungkus kepada seluruh warga masyarakat yang hadir. #fly

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here