Wagub Sumsel Apresisasi Keberhasilan Kabupaten Muara Enim

PARIPURNA---Kapolda Sumsel dan Wakil Gubernur Sumsel bersama Bupati Muara Enim serta Ketua DPRD Muara Enim saat memasuki Gedung DPRD Muara Enim.

Muara Enim, SumselSatu.com

Dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Muara Enim dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kabupaten Muara Enim ke-71 Tahun 2017 yang berlangsung di DPRD Muara Enim, Senin (20/11/2017) sekitar pukul 9.00 WIB. Bupati Muara Enim Ir H Muzakir Sai Sohar memaparkan berbagai keberhasilan dan penghargaan yang dicapai selama tahun 2017.

Keberhasilan dan penghargaan yang dicapai disebutkan Muzakir, Piala Adipura Buana ke-12 dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Piala Wahana Tata Nugraha dari Kementerian Perhubungan Republk Indonesia, Pangripta Nusantara  2017 dari Bappenas, Pangripta Sriwijaya 2017 dari Gubernur Sumsel, Penghargaan atas Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI Tahun 2016 yang ke-3.

Kemudian, lanjut Muzakir, meraih opini dengan nilai Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke empat kalinya dari BPK RI Tahun 2017. Sertifikasi akreditasi paripurna RSUD HM Rabaian Muara Enim dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS), Juara I Tenaga Kesehatan Teladan Kategori Juru Imunisasi Tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

“Beberapa keberhasilan Kabupaten Muara Enim dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi, ungkapan rasa syukur sekaligus memberikan motivasi dan semangat bagi aparatur sipil negara (ASN) dan masyarakat untuk bekerja lebih keras, bersinergi dan inovatif dalam melaksanakan pembangunan menuju terwujudnya masyarakat Kabupaten Muara Enim yang SMAS,” ungkap Muzakir.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki menyampaikan apresiasi atas keberhasilan dan penghargaan yang diraih. Atas penghargaan yang dicapai tersebut, tentunya dapat memacu agar ke depan dapat dipertahankan dan ditingkatkan kembali. Dia berharap ke depan Kabupaten Muara Enim dapat lebih maju dan lebih baik lagi.

Diterangkan Ishak Mekki, Kabupaten Muara Emim sumber daya alamnya  luar biasa, semua di kabupaten tersebut, SDA semua sudah ada, mulai dari, minyak, gas, batubara dan sumber daya alam lainnya. Oleh sebab itu menurut Ishak Mekki, dengan kekayaan SDA yang dimiliki, tentunya  kesejahteraan masyakatnya akan terus semakin meningkat.

Hadir dalam acara tersebut, Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain, Wakil Gubernur Sumsel Ishak Mekki, Wakil Bupati H Nurul Aman, dan Ketua DPRD Muara Enim Aries HB dan Shinta Paramita Muzakir. #ata

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here