Ini Jalan yang Ditutup Saat Malam Tahun Baru di Kota Baturaja

Pihak Sat Lantas OKU bersama Dishub melakukan koordinasi penutupan jalan jelang pergantian tahun baru.

Baturaja, SumselSatu.com

Malam tahun baru 2018 di Kota Baturaja diprediksi terpusat di dua titik. Yakni di Taman Kota Baturaja dan Gedung Olahraga (GOR) Baturaja di Jl Lintas Sumatera.

Satlantas Polres Ogan Komering Ulu (OKU) bersama Dinas Perhubungan (Dishub) setempat akan melakukan rekayasa lalu lintas.

Seperti di Taman Kota, Polisi dan Dishub akan memberlakukan malam bebas kendaraan atau car free night agar tidak terjadi kemacetan lalu lintas.

Sejumlah ruas jalan di kawasan itu akan ditutup. Di antaranya, Simpang Kantor Pos, Simpang Jembatan Ogan I, Simpang RS DKT, dan Simpang Kankemenag OKU.

Selain itu, beberapa titik kantung parkir juga disiapkan.

“Ya, untuk Simpang Ramayana menuju taman kota hingga simpang kantor pos rencananya akan digunakan untuk kantung parkir. Namun kita lihat situasi dan kondisi dulu. Kemudian di depan kantor KPUD juga bisa dijadikan kantung parkir,” ujar Kasat Lantas Polres OKU, AKP Candra Kirana.

Sedangkan di GOR Baturaja, polisi dan Dishub akan menerjunkan personelnya untuk mengatur Lalulintas disana. Hal itu untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.

Masyarakat dihimbau untuk menghindari melintas di areal jalan yang ditutup agar tidak terjebak macet. Warga juga diminta membawa kunci tambahan untuk menghindari pencurian kendaraan bermotor.

“Kendaraan tidak diperbolehkan berada di sekitar wilayah Taman Kota. Bagi yang ingin ke Taman Kota dan GOR sudah disiapkan kantung parkir,” tutup Candra. #ori

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here