Surplus, Beras OKI Disuplai ke Daerah Lain

Surplus Beras---Pengukuhan Forum Sahabat Tani Kabupaten Ogan Komering Ilir di GOR Perahu Kajang Kayu Agung, Kamis (18/1/2018).

Kayu Agung, SumselSatu.com

Di tengah polemik rencana impor beras nasional, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) justru mengalami surplus beras. Bahkan, beras hasil petani lokal OKI juga akan disuplai ke daerah lain.

Bupati OKI Iskandar mengatakan, total konsumsi beras penduduk Kabupaten OKI sebesar 97,03 ton per tahun atau sekitar 8,08 ton per bulan. Artinya, OKI mampu surplus sebesar 361.674 ton.

“Karena kami surplus beras, maka beras petani OKI disuplai ke daerah lain,” kata Iskandar saat mengukuhkan Forum Sahabat Tani Kabupaten Ogan Komering Ilir di GOR Perahu Kajang Kayuagung, Kamis (18/1/2018).

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten OKI Syarifuddin menambahkan, produksi pada Kabupaten OKI tahun 2017 tercatat sebesar 764.508 ton Gabah Kering Giling (GKG) atau jika dikonversi menjadi beras menjadi sebanyak 458.705 ton. Panen Desember 2017 seluas 25.250 hektar engan produksi mencapai 764 ton.

“Ketersediaan akan bertambah mengingat pertengahan Februari 2018 hingga Maret di OKI akan memasuki masa panen raya. Jadi stok aman bahkan bisa suplai daerah lain,” pungkasnya.  #ari

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here