Muara Enim, SumselSatu.com
Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ujanmas, Kabupaten Muara Enim, dibobol bandit. Kejadian itu baru diketahui, Senin (6/11/2017) pagi.
Ketika salah seorang pegawai KUA Ujanmas masuk kerja, kondisi seluruh ruangan sudah berantakan. Di bagian ruangan lain, tepatnya, salah satu pintu jendela dengan kaca nako sudah ada yang terbuka.
Seperangkat komputer untuk membuat kartu nikah hilang. Komputer tersebut baru diterima dua minggu lalu.
Diduga kuat pelaku membuka jendela berkaca nako dengan linggis.
“Ada barang bukti satu linggis yang tertinggal di dalam ruangan kantor,” ujar Kepala KUA Ujanmas Den Mahalani, SPdI yang diwakili Kasi Bimbingan Masyarakat KUA Ujanmas.
Aktivitas kantor tetap berjalan seperti biasa. Ada warga yang menikah dialihkan ke Masjid Al-Baniah, karena ruangan yang biasanya digunakan untuk akad nikah sangat berantakan.
“Untuk sekarang ini sudah kembali rapi dan dapat dilaksanakan acara akad nikah di ruangan kantor KUA ini,” katanya.
Kapolsek Gunung Megang AKP Iwan Gunawan didampingi Kapospol Ujanmas Ipda Lukman mengatakan, setelah menerima laporan, pihaknya langsung ke lokasi kejadian.
“Tim Polsek Gunung Megang telah melakukan identifikasi dan memeriksa seluruh ruangan, dan membawa barang bukti berupa satu linggis yang diduga digunakan pelaku untuk membuka paksa kaca jendela tempat pelaku masuk,” kata Lukman. #ata