PTSB Bantu Empat Unit Truk Sampah ke Pemkab OKU

Bupati OKU Drs Kuryana Azis didampingi Direktur Umum dan SDM PTSB Amrullah, SH, MM menerima bantuan mobil sampah.

Baturaja, SumselSatu.com

Sebanyak empat (4) unit mobil truk sampah diterima Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) bantuan CSR PT Semen Baturaja (Persero) Tbk.

Bupati OKU Drs Kuryana Azis menerima langsung yang diserahkan langsung oleh Direktur Umum dan SDM PT Semen Baturaja, Amrullah di halaman Pendopo Rumah Kabupaten OKU.

Direktur Umum dan SDM PTSB, Amrullah melalui Humas PTSB Gilli Aprial Braja yang dihubungi mengatakan penyerahan bantuan CSR kepada Pemkab OKU berupa 4 unit mobil sampah jenis Dump Truk ini merupakan bentuk dukungan PTSB kepada Pemkab OKU dalam upaya menciptakan lingkungan OKU yang bersih.

“Ini bentuk dukungan PTSB dalam mendukung program pemkab OKU yakni Pak Bupati dalam upaya menciptakan lingkungan bersih untuk mempertahankan Adipura,” kata Gili.

Dituturkan Gili, Bupati beberapa waktu yang lalu sempat bercanda dan “Curhat” sama Dirut PTSB, untuk mendukung pemerintah dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih untuk mepertahankan Adipura.

“Candaan pak Bupati ini ditanggapi serius oleh Pak Dirut PTSB, awalnya cuma minta dua unit tapi dikasih sama Pak Dirut 4 unit mobil truk pengangkut sampah, dan ini bentuk keseriusan kita dalam upaya mendukung pemerintah untuk mepertahanlan Adipura,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati OKU Drs Kuryana Aziz mengucapkan terimakasih atas bantuan PT Semen Baturaja berupa 4 unit Mobik Dumpt Truk pengangkut sampah, “Pemerintah Daerah sangat berterimakasih sekali, dan sangat mengapresiasi dukungan PT SB ini untuk mepertahankan Piala Adipura ini,” kata Kuryana.

Diakui Kuryana, Memang untuk armada angkutan sampah selema ini masih dinilai kurang, selama ini lanjutnya Pemkab OKU baru memiliki 11 armada angkutan sampah,

“Nah dengan ditambahnya 4 unit ini oleh PT SB jadi total armada angkut kita berjumlah 15 unit, karena kita meraih Adipura nantinya dari pemerintah pusat OKU juga dapat 1 unit Mobil sampah dan 4 unit Motor Sampah,” tuturnya.

Untuk mepertahankan Adipura ini, Kuryana juga mengharapkan partisipasi dari pihak lainnya, baik pihak BUMN/BUMS maupun BUMD untuk dapat mendukung Pemkab OKU.

“Pastinya tidak hanya PTSB saja, tapi perusahaan lainnya, baik BUMN/BUMS ataupun BUMD agar dapat berpartisipasi dalam upaya mempertahankan Adipura ini, silahkan dukung dalam bentuk apa saja boleh, bisa buat taman, atau penghijuaan dengan menanam pohon atau hal lainnya yang berkaitan dengan Adipura, yang pastinya kita sangat mengapresiasi hal ini,” terangnya. #ori

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here